Bacaan Doa Masuk Masjid dan Keluar Masjid

Bacaan Doa Masuk Masjid – Masjid adalah rumah Allah SWT, tempat beribadah manusia yang berada di atas bumi ini. Masjid adalah salah satu bangunan yang agung di mata kaum muslimin karena merupakan tempat bersatunya kamu muslimin ketika mereka melaksanakan shalat berjamaah dan kegiatan beribadah lainnya.

Sebagai tempat suci untuk beribadah apabila kita hendak masuk ke dalam masjid ada beberapa etika yang telah digariskan oleh Islam salah satunya adalah membaca Doa Masuk Masjid dan Doa keluar Masjid, adapun doanya sebagai berikut :

Bacaan Doa Masuk Masjid dan Keluar Masjid


Bacaan Doa Masuk Masjid Arab, Latin dan Artinya

 اَللّهُمَّ افْتَحْ لِيْ اَبْوَابَ رَحْمَتِكَ

“A‌llahummaf-tahlii abwaaba rahmatika”.
 

Artinya :
“Wahai Tuhanku, bukakanlah untukku pintu-pintu rahmat-Mu”.

Catatan :

Ketika Masuk Masjid Berdoa dan Mendahulukan Kaki Kanan


Kemudia apabila kita telah selesai melakukan aktifitas ibadah di masjid dan hendak ingin keluar dari masjid, maka dianjurkan membaca doa Berikut: 

Bacaan Doa Keluar Masjid Arab, Latin dan Artinya

 اَللّهُمَّ اِنِّيْ أسْأَلُكَ مِنْ فَضْلِكَ

“A‌llahumma innii as-aluka min fadhlika”.
 

Artinya :
“Wahai Tuhanku, sesungguhnya aku memohon kepada-Mu akan segala keutamaan-Mu”.


Catatan:

Keluar Masjid Dengan Mendahulukan Kaki Kiri Dan Membaca Doa

Demikianlah tentang Bacaan Doa Masuk Masjid dan Keluar Masjid. Semoga Allah menjadikan kita hamba-Nya yang saleh dan selalu istiqamah di jalan-Nya. Amiin.